Techno  

Harga Realme 10 Pro 5G Turun Hingga Rp 900 Ribu di Awal Tahun 2024, Kameranya 108 MP

Avatar
Realme 10 Pro 5G. (ISTIMEWA)

EDARAN.ID – Realme 10 Pro 5G merupakan salah satu HP kelas mid-range alias kelas menengah.

Sehingga spesifikasi Realme 10 Pro 5G bisa dikata cukup mumpuni.

Realme 10 Pro 5G sudah berusia setahun, dan harganya sudah turun signifikan.

Realme 10 Pro 5G memiliki tinggi 163.7 mm, lebar 74.2 mm.

Tebalnya 8.1 mm dengan beratnya 190 gram.

Realme 10 Pro 5G, dengan layar panel LCD berukuran 6,72 inci dengan resolusi Full HD (2400 x 1.080 piksel).

Refresh rate-nya 120 Hz, touch sampling rate 240 Hz, serta tingkat kecerahan maksimum 680 hits.

Realme 10 Pro 5G dibekali dengan kamera 108 MP ProLight Camera (f/1.8) dan kamera depth sensor 2 MP (f/2.4).

Sementara di bagian kamera depannya dibekali dengan lensa berukuran 16 MP.

Baik kamera depan maupun kamera belakang mampu merekam video hingga 1080 berkecepatan 30 fps.

BACA JUGA:  Bocoran Harga Samsung Galaxy S24 Ultra, Beda Tipis dengan Samsung Galaxy S23 Ultra

Di bagian dapur paxu, Realme 10 Pro 5G ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 695 fabrikasi 6 nm.

Chipset itu didukung dengan RAM 8 GB dengan dua pilihan memori internal, yakni 128 GB dan 256 GB.

Realme 10 Pro dibekali baterai berkapasitas 5000 mAh, yang sudah mendukung pengisian cepat 33W.

Saat pertama rilis, Realme 10 Pro 5G dibanderol seharga Rp 4.599.000 untuk varian 8/128GB dan Rp 4.999.000 untuk varian 8/256GB.

BACA JUGA:  Spesifikasi Realme C55, HP Harga Rp 2 Jutaan yang Punya 'Dynamic Island' ala iPhone 15

Sementara harganya di bulan Januari 2024 dibanderol seharga Rp 3.7 juta untuk varian 8/128 GB.

Sedangkan untuk varian 8/256 dijual dibanderol seharga Rp 4,1 juta. ***

Cek Berita dan Artikel Edaran.ID lainnya di Google News