EDARAN.ID – Mantan Legislator Partai Golkar Bulukumba, Asri Jaya, ikut hadir dalam kampanye dialogis Andi Muchtar Ali Yusuf, di Desa Garanta, Kecamatan Ujung Loe, Kamis (3/10/2024).
Di depan warga, Asri Jaya menegaskan dukungannya kepada Andi Utta dan Andi Edy Manaf.
Meskipun partainya mendukung paslon lain, namun, secara pribadi Asri Jaya mendukung Harapan Baru.
“Saya tidak membawa-bawa embel-embel partai. Tapi saya secara pribadi tegas mendukung Andi Utta – Andi Edy Manaf,” kata Asri Jaya.
Asri mengaku terkesima dengan pemikiran-pemikiran Andi Utta yang visioner.
Itu diketahuinya saat ia banyak berinteraksi dengan Andi Utta, ketika ia masih menjadi legislator DPRD Bulukumba.
Bahkan, bukti-bukti kerja pemerintahan Harapan Baru saat ini sudah dirasakan masyarakat banyak.
Walaupun di sisi lain, Andi Utta dan Edy Manaf baru memimpin Bulukumba kurang lebih 3 tahun.
“Beliau (Andi Utta) tidak ada samanya. Beliau mengawali pemerintahannya bukan sebagai pemimpin yang paccarita, tapi memang bekerja untuk Bulukumba,” kata Asri Jaya, disambut tepuk tangan warga Desa Garanta. ***